CARA MENGHILANGKAN KANTUNG MATA

CARA MENGATASI KANTUNG MATA

 

Apa itu kantung mata?

Kantung mata adalah kondisi pembengkakan ringan yang terjadi di bawah mata. Hal yang cukup wajar terjadi pada orang-orang. Kantung mata hitam sering kali terjadi pada wanita. Anda mungkin termasuk orang yang sedang mengalaminya dan ingin terbebas dari masalah kantung mata hitam. Sebelum kita mengetahui cara mengatasinya kita harus tau penyebabnya agar nanti kita dapat mengatasi dan juga mencegahnya.

Apa saja penyebabnya?

Berikut penyebab kantung mata:

1.    Paparan sinar matahari

2.    Kebiasaan sering menggosok mata

3.    Penuaan

4.    Merokok

5.    Kurang tidur atau kebiasaan tidur yang buruk

6.    Alergi

7.    Infeksi kulit

Setelah kita melihat penyebab adanya kantung mata maka dari itu kita sudah bisa menelaah cara mengatasi kantung mata antara lain:

Menggunakan Es Batu

Cara ini bisa dibilang ampuh dan dengan caranya yang mudah yaitu denganempelkan es batu yang dibungkus dengan waslap kemudian tempelkan pada mata selama kurang lebih 15 menit. Rasakan sensasi dingin yang akan membuat mata lebih segar.

Menggunakan Kantong Teh

Kantung teh yang mengandung zat tanin yang bermanfaat untuk perawatan kulit, untuk mengecilkan pori-pori dan mengencangkan kulit. Siapkan kantung teh, celupkan pada air dingin, lalu gunakan teh tersebut untuk mengompres mata selama 20 menit.

Tidur Lebih Awal

Ini merupakan cara yang paling efektif dan sangat dianjurkan, apabila tidak maka kulit di bawah mata lebih tipis, sehingga mudah berubah warna menjadi gelap, disebabkan oleh peningkatan aliran darah. Hal itu yang menyebabkan munculnya kantung mata.

Olahraga Yang Teratur

Olahraga yang teratur dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah sehingga mampu membawa aliran darah ke kulit untuk membantu proses regenerasi sel sehingga kulit jadi lebih cerah dan tampak lebih muda, termasuk menghilangkan kantung mata.

Diatas terdapat penyebab dan juga solusi atau cara untuk mengatasi kantung mata semoga dengan cara-cara diatas dapat mengatasi orang-orang yang memiliki masalah kantung mata. Terima kasih semoga tips diatas bermanfaat untuk semuanya.